NasionalJateng

Bocah Ditemukan Tak Bernyawa di Selepan Beras yang Dibakar

inilahjateng.com, (SUKOHARJO) – Peristiwa tragis menimpa bocah berinisial FHM asal Dukuh Pabrik RT 01/RW 01, Desa Wirun, Kecamatan Mojolaban, Sukoharjo.

Bocah berusia delapan tahun ditemukan meninggal dunia setelah tercebur ke dalam selepan beras yang sedang dibakar. 

Menurut informasi yang berhasil dihimpun, peristiwa ini terjadi di Desa Plumbon, Kecamatan Mojolaban, pada Selasa (8/10/2024).

“Iya benar, main di limbah skam lalu tercebur,” ucap Kanit Reskrim Polsek Mojolaban, Ipda Tutor Wibisono. 

Sementara itu, salah seorang saksi mata, Ngadino mengatakan, kejadian tersebut terjadi pukul 15.30 WIB.

“Yang saya lihat, korban itu bermain dengan dua temannya di selepan beras yang di bakar, mereka tidak tahu kalau selepan itu masih ada abu yang masih terbakar,” kata Ngadino.

Baca Juga  FOTO: Bencana Tanah Longsor di Kabupaten Pekalongan

Namun tragis, saat bermain, korban terpeleset dan terjatuh ke selepan. Mengingat abunya panas, kedua temannya tidak bisa membantu. 

“Dua orangnya tidak bisa membantu dan teriak minta tolong sama warga,” bebernya. 

Ngadino menjelaskan, selepan beras yang menjadi penyebab FHM meninggal itu merupakan limbah gabah yang sudah dikeringkan melalui alat open. Abu limbah tersebut kemudian dibuang di depan pabrik Selepan. 

Terpisah, Kepala Desa Wirun Erry mengaku,  korban FHM merupakan warganya yang saat ini duduk di bangku kelas 3 SD. 

“Menurut laporan yang saya terima, mereka datang ke lokasi TKP berdua berboncengan dengan sepeda. Lalu korban melompat ke abu, yang satu berusaha menolong tetapi tidak bisa,” ujarnya.

Baca Juga  Uji Coba Makan Bergizi di Jepara Sasar 267 Siswa

Kendati demikian keluarga masih menunggu kronologi dari kepolisian. 

“Yang pasti ini masih penyelidikan polisi,” tandasnya. (DSV)

Back to top button